Manajemen Pemasaran Jasa

Ada beberapa alasan mengapa perlu belajar pemasaran, yaitu :
  • banyak faktor berkontribusi untuk membuat bisnis sukses > fokus kepada pembeli
  • perusahaan harus berbagi dan berdedikasi tinggi dan memuaskan pelanggan
  • memotivasi semua orang di organisasi untuk memproduksi nilai superior dan menuju kepuasan yang tinggi dari pelanggan.

 Marketing dan product juga berhubungan dengan pemasaran .
 
Marketing
Proses sosial dan manajerial karena berbicara tentang manusia dan dalam marketing harus memperhatikan aspek sosial manusia. Dimana setiap individu atau kelompok medapatkan apa yang dia butuhkan (needs) dan apa yang dia inginkan (wants)
 
Product
Segala sesuatu yang ditawarkan ke pasar untuk di perhatikan, diambil alih, digunakan, di konsumsi yang mungkin memuaskan keinginan atau kebutuhan. Termasuk objek fisik, jasa, orang, tempat, lembaga, dan ide-ide.
 
Product ada 2 jenis yaitu :
  1. Goods (Tangibels)
  2. Services (Intangibels) 
Dalam marketing, ada beberapa kata kunci yaitu :
  • Value (nilai)
  • Satisfaction (kepuasan)
  • Quality (kualitas)
  • Exchange (pertukaran)
  • Transaction (transaksi)
  • Relationship (hubungan)
Kualitas terbagi menjadi 3 macam :
  1. Bersifat Relatif
  2. Absolute
  3. Tergantung kepuasaan pelanggan
Filosofi Manajemen Pemasaran :
  • Production Concept , maksudnya disini adalah barang mudah di beli dan mudah dicari karena produksi barangnya banyak.
  • Product Concept, maksudnya disini adalah mengutamakan kualitas barangnya dibandingkan jumlah nya, biasanya dibuatnya sedikit.
  • Selling Concept, konsep yang mengutamakan potongan harga, periklanan
  • Marketing Concept, mengutamakan kepuasan pelanggan, terlebih dahulu menjadi konsultan 
  • Societal Marketing Concept, kepedulian perusahaan terhadap lingkungan sosial sekitar 
Setelah membahas tentang konsep dasar pemasaran, lalu masuk ke materi tentang konsep jasa . Di materi ini dijelaskan tentang pengertian, karakteristik, dan kata kualitas jasa. Berikut penjelasan nya :
 
Pengertian Jasa adalah :
Semua aktivitas ekonomi yang outputnya tidak berbentuk fisik, yang secara umum di produksi, memberikan nilai tambah, yaitu terhibur, nyaman dan menyenangkan.

Jasa juga memiliki karakteristik , seperti berikut ini :   
  • Intangibility  
~ tidak dapat dirasa, di raba, dicium, di dengar sebelum jasa itu dibeli.
~ bisa dikonsumsi tetapi tidak bisa dimiliki
~ kualitas jasa tampak pada : tempat, orang, bahan-bahan, harga, dan simbol
~ tugas penyedia jasa : managing the evidence
  • Inseparability     
~ jasa di jual terlebih dahulu, di produksi, dan dikonsumsi secara bersamaan
~ interaksi penyedia dan pelanggan mempengaruhi jasa
~ kunci sukses pada kualitas penyedia dan keterlibatan pelanggan
~ fasilitas pendukung dan pemilihan lokasi penyediaan jasa menjadi pertimbangan utama pelanggan.
  • Variability     
~ bervariasi bentuk, kualitas, jenis
~ penyebabnya : kerjasama pelanggan, motivasi, penyedia layanan, beban kerja  perusahaan  
~ upaya untuk menjaga kualitas jasa : investasi personil, standarisasi proses, memantau kepuasaan pelanggan
~ desain kebutuhan pelanggan
  • Perishability  
~ komoditas jasa tidak tahan lama
~ bisa disimpan dalam bentuk reservasi (contohnya : tiket pesawat, kereta)
~ permintaan pelanggan bervariasi dipengaruhi musim   
 
Kunci Sukses Jasa :
  1. pembaharuan penawaran jasa
  2. melokalisir tempat-tempat pemberi layanan
  3. kepastian kontrak layanan
  4. menggunakan kekuatan informasi strategis
  5. menekankan pengaruh nilai-nilai strategis 

Leave a comment